Pusat Pengembangan Sumberdaya Wanita (PPSW) Riau adalah sebuah organisasi masyarakat sipil yang terbentuk pada tahun 2021 dibawah payung asosiasi PPSW Nasional.
PPSW Riau memiliki tujuan utama yaitu pemberdayaan perempuan khususnya yang berada pada persoalan sosial ekonomi masyarakat yang terkonsentrasi di daerah kumuh perkotaan, dan daerah pedesaan.
Untuk mencapai tujuan tersebut, PPSW Riau melakukan berbagai fasilitasi kegiatan seperti peningkatan kapasitas melalui pelatihan dan lokakarya dan pengembangan jaringan masyarakat lokal untuk mengadvokasi kepentingan mereka. pendekatan yang dilakukan adalah melalui koperasi simpan pinjam kelompok perempuan yang diorganisasi oleh PPSW Riau